Wujudkan Situasi Yang Kondusif Personil Polsek Ngrampal Sragen Sampaikan Himbauan Melalui Giat Patroli
1 min read
Sragen- Ciptakan situasi di setiap wilayah agarĀ tetap kondusif personil Polsek Ngrampal Polres Sragen Polda Jawa Tengah Brigadir Nur Rodhi bersama Brigadir Yuyun Agitasari, SH optimalkan patroli dengan menyambangi pengunjung dan Security di pusat keramaian yang berada di setiap wilayah Kacamatan Ngrampal, Senin(02/09/2019).
Dalam rangka mencipkan situasi tetap aman dan kondusif personil Polsek Ngrampal Brigadir Nur Rodhi bersama Brigadir Yuyun Agitasari, SH intensifKan pelaksanaan kegiatan Sambang dan patroli di obyek-obyek vital, perkantoran dan pusat-pusat perbelanjaan guna mencegah terjadinya kriminalitas
Kapolsek Ngrampal AKP Agus Irianto, SH. MH juga menjelaskan bahwa melalui patroli dan sambang tersebut personilnya dapat menyampaikan pesan – pesan kamtibmas dan berdialogis dengan dengan seluruh warga, dalam ini, kita semua agar selalu meningkatkan kewaspadaan apabila membawa uang dalam jumlah yang cukup besar agar dikawal petugas Satpam maupun Kepolisian.
Dalam kesempatan ini Kapolres Sragen AKBP Yimmy Kurniawan,
S.I.K,MH,M.I.K melalui Kapolsek Ngrampal AKP Agus Irianto, SH. MH bersama seluruh anggota patroli dengan menyambangi pengunjung maupun karyawan di setiap wilayah merupakan salah satu upaya untuk menciptakan situasi agar tetap kondusif.
Di harapkan kita semua senantiasa menjaga kerjasama yang baik, jaga kerukunan, persatuan dan kesatuan kita jaga lingkungan agar tetap kondusif bila terjadi permasalahan sekecil apapun yang dapat menyebabkan terjadinya gangguan kamtibmas segera hubungi kantor polisi terdekat agar segera dilakukan tindakan kepolisian.
Humas Ngrampal Sragen